Capung Besi Beroperasi Di Udara Wilayah Hukum Kabupaten Asahan, Warga Heboh Bertanya -Tanya. Ini Kata Dandim 0208/AS

Helikopter TNI AD Lepas Landas dari Alun-alun Kisaran//Foto Tim

Asahan-Sumut24jam.com | Masyarakat Kabupaten Asahan di hebohkan oleh Capung Besi alias Helikopter yang beroperasi di udara selama dua hari pada 12 Oktober hingga 13 Oktober 2024, diketahui pendaratan dan penerbangan di lakukan ditaman kota/alun alun Kota Kisaran.

Pasalnya, Awak Media dan Lembaga bingung mau menjawab apa ketika di tanya-tanya terus oleh masyarakat kabupaten asahan sedangkan para pihak institusi belum ada kabar himbauan atau pengumuman yang sah terkait hal kegiatan tersebut dugaan -dugaan perihal negatif pun bermunculan sebagian dari beberapa kalangan.

Capung Besi TNI AD Hilir Mudik di Udara  Kabupaten Asahan//Foto Tim

Dikonfirmasi Awak Media Minggu, (13/10/2024), Letkol Inf Muhammad Bassarewan S Hub Int Dandim 0208/AS menyampaikan. 3 Helikopter Puma yang melintas dan beroperasi di udara wilayah Kabupaten Asahan dalam rangka kegiatan cek rute VVIP.

" Yang bertujuan untuk peresmian Pintu Tol Kisaran", cetusnya.

Amin Harahap/Tim

Tinggalkan Pesan Anda

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال